Visual Design Principle for UX Design
Berita
25 November 2021

Visual Design Principle for UX Design

Knowledge Sharing Program iSTTS kembali mengadakan webinar pada 25 November 2021 yang berjudul “Visual Design Principle for UX Design”. Melalui platform Zoom dan Youtube, kali ini KSP mengundang Ibu Amelia Agustina Herlijanto, S.Ds., M.Med.Kom selaku pembicaranya yang membagikan materi seputar UX Design dan hal-hal yang perlu diperhatikan dalam mendesain UX dalam aplikasi.

Pertama-tama, Bu Amel membuka materinya dengan pengertian UX Design.

Simple-nya UX (user experience) design adalah gimana sih sebuah produk itu bisa berinteraksi dengan pengguna,” tuturnya.

Di era digital ini, peningkatan penggunaan aplikasi beriringan dengan meningkatnya kebutuhan akan desain UX. Pasalnya, para pengguna aplikasi lebih menyukai aplikasi yang penggunaannya lebih mudah dipahami sekaligus nyaman digunakan. Sehingga, sebuah aplikasi memerlukan desain UX supaya pengguna betah saat menggunakan aplikasinya.

Prinsip-prinsip desain pun tak boleh dilupakan dalam desain UX. Dalam menata informasi visual, Bu Amel menjelaskan bahwa ada 4 prinsip dasar yang terhubung satu sama lain, yakni: alignment, proximity, repetition, dan contrast. Beliau dengan cermat menjelaskan tiap-tiap prinsip tersebut dan menyajikan contoh aplikasinya melalui halaman PowerPoint-nya.

Setelah membahas seputar prinsip-prinsip desain, beliau juga membahas seputar Interaction Design (IXD). Menurut penjelasan Bu Amel, Interaction design menjadi pembeda antara mendesain dalam media cetak dan mendesain aplikasi, karena dalam aplikasi/website ada interaksi.           

Dalam Interaction design, juga ada prinsip-prinsip yang perlu diperhatikan, agar interaksi pengguna dapat efektif dan informasi dapat tersampaikan dengan baik pada penggunanya. Prinsip-prinsip tersebut yakni: Consistent, Predictable, Learnable, Visible, dan Feedback. Bu Amel menjelaskan satu per satu tentang pentingnya prinsip-prinsip tersebut. Contohnya, dalam membuat aplikasi, komponen yang memiliki behavior yang mirip harus memiliki penampilan yang mirip juga, misalnya warna merah untuk tanda warning, dan hijau untuk tanda berhasil. Hal ini adalah contoh penerapan dari salah satu prinsip IXD, yaitu Consistent. Selain itu, dalam IXD harus memikirkan, apakah pengguna akan tahu jenis interaksi apa yang harus dilakukan, contohnya bagian mana yang harus di-klik, atau bagian mana yang dapat di-scroll.

Sebuah aplikasi/ website yang memiliki desain interaksi yang baik akan mengurangi terjadinya user error dan dapat menciptakan hubungan yang berarti antara user dan aplikasi/website tersebut.

“Yang perlu diingat, don’t be different just to be different, tetapi kalau kalian ingin membuat sesuatu yang berbeda, ya pastikan bahwa itu akan menjadi lebih baik,” pesan Bu Amel.

Setelah Bu Amel selesai menyampaikan materinya, webinar kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya-jawab bagi para peserta yang punya pertanyaan, dan webinar kemudian ditutup dengan sesi foto bersama dan pengisian form absensi. 

Workshop Videography STV X ISTTS Day 2

Workshop Videography STV X ISTTS Day 2

Workshop Videography STV X ISTTS, berlanjut pada hari Minggu tanggal 17 Maret 2024. Acara yang ditujukan pada anggota STV (Sinlui TV) ini adalah acara yang berlangsung selama 2 hari, dimana para peserta menginap pada sekolah mereka, tepatnya pada SMAK St. Louis 1 Surabaya. 

Baca Selengkapnya
Leveling Up Your Products Charm

Leveling Up Your Products Charm

Workshop berjudul Leveling Up Your Products Charm diselenggarakan pada hari Sabtu, 16 Maret 2024 oleh ISTTS yang berkolaborasi dengan SMA Frateran. Workshop ini bertempat di aula Frateran dan workshop ini dihadiri oleh anak anak dari SMA Frateran yang kurang lebih ada 100 orang. workshop ini telah memberikan kontribusi yang berharga dalam mengembangkan wawasan dan keterampilan peserta dalam menghadapi tantangan pasar yang semakin kompetitif di era digital ini.

Baca Selengkapnya
Videography Training STV x ISTTS di SMA St. Louis 1

Videography Training STV x ISTTS di SMA St. Louis 1

Pada tanggal 16 Maret 2024, di SMA Katolik St. Louis 1 Surabaya suasana dipenuhi dengan semangat dan antusiasme saat Institut Sains dan Teknologi Terpadu Surabaya (ISTTS) dan St. Louis TV (STV) mengadakan workshop Videography Training. Acara ini merupakan wujud kerjasama yang erat antara lembaga pendidikan dan media lokal untuk memberikan pengalaman belajar yang berharga kepada para siswa, khususnya dalam bidang videography, public speaking, dan media handling

Baca Selengkapnya
The Sailor Survival Game

The Sailor Survival Game

The sailor Survival Game ini adalah film survival game yang dibuat oleh Bu Farah Fauziah,S.hub.Int.,M.A. bersama team nya yang diselenggarakan di XXI TP(Tunjungan Plaza) pada hari sabtu 24 Februari 2024 jam 19.00. acara ini menjadi sorotan utama di kalangan masyarakat, terutama mereka yang tertarik dengan dunia militer dan film aksi.

Baca Selengkapnya
Factory Visit

Factory Visit

Kunjungan Pabrik antara jurusan elektro dengan jurusan industri ini diadakan hari kamis 22 februari 2024 oleh ISTTS. kunjungan pabrik ini dimulai dari jam 08.00 hingga sekitar 12.00 wib. kunjungan ini diikuti oleh mahasiswa dan mahasiswi jurusan elektro dan jurusan industri dari angkatan 2020 hingga 2023 serta beberapa dosen industri dan elektro.

Baca Selengkapnya
Berlomba Coding dengan TCC Internal 2024

Berlomba Coding dengan TCC Internal 2024

TCC 2024 (Top Coder Competition) adalah lomba yang diadakan oleh HIMAFOR (Himpunan Mahasiswa Informatika) ISTTS. TCC 2024 merupakan lomba berbasis coding, dimana para peserta mengerjakan soal yang berhubungan dengan logika dan pemrograman.

Baca Selengkapnya
Lihat Semua Berita
Icon